Dengan teknologi Internet yang sudah maju seperti sekarang, kamu dapat menyimpan dokumen, photo, atau video lewat Internet. Salah satu layanan yang memungkinkan untuk penyimpanan di Internet (Cloud Storage) adalah Dropbox. Dengan layanan ini, kamu dapat menyimpan berbagai dokumen, photo, video atau file lainnya dan berbagi dengan mudah. Bukan hanya itu, kamu juga dapat mengaksesnya di mana saja dan di perangkat apa saja, bisa dari komputer desktop dan laptop (Linux, Windows dan Mac) atau perangkat bergerak seperti iPhone, iPad, Android dan Blackberry.
Awalnya dua mahasiswa MIT Drew Houston dan Arash Ferdowsi, merasa lelah mengirimkan file email di komputer berbeda, maka 2007 mereka mengembangkan Dropbox sebagai solusi atas penyimpanan file, dan kini lebih dari 45 juta orang di seluruh dunia menggunakan Dropbox, untuk penyimpanan, berbagi dengan teman dan keluarga, serta bekerja untuk projek tim. Saung FOSS pada tulisan kali ini membahas tentang pemasangan Dropbox di Ubuntu. (rilis yang digunakan Ubuntu 11.04 dengan pengelola berkas GNOME, kamu juga dapat menginstal Dropbox di distro lain)
Memiliki akun di Dropbox
Untuk menggunakan Dropbox, kamu wajib memiliki akun di Dropbox. Kunjungi situs dropbox.com, lalu klik ‘Log in’ yang ada di kanan atas, kemudian klik ‘Create an account’.
Kamu hanya memasukkan Nama, Email dan Password, dan akun dropbox telah dibuat. Setelah pembuatan akun selesai, kamu sudah memiliki penyimpanan 2 GB gratis. Jika penyimpanan 2 GB tidak cukup, kamu dapat upgrade ke 50 GB dengan harga $9.99/bulan atau 100 GB dengan harga 19.99/bulan.
Memasang Dropbox
Unduh Dropbox di https://www.dropbox.com/downloading, pilih “Ubuntu (X86_64 .deb)” jika Ubuntu yang dipasang 64bit atau pilih “Ubuntu (X86 .deb)” jika Ubuntu yang dipasang 32bit, kemudian jalankan file hasil unduh tersebut sampai muncul aplikasi Ubuntu Software Center, kemudian “Install”. Langkah selanjutnya ketika aplikasi Dropbox telah terpasang, Dropbox akan memunculkan jendela “Dropbox Setup”. Langkah pertama, pilih “I already have a Dropbox account” karena sebelumnya telah melakukan pembuatan akun di Dropbox.
Selanjutkan masukkan akun surel yang sebelumnya telah didaftarkan beserta passwordnya, kemudian masukkan nama komputer yang akan dihubungkan ke Dropbox, misalkan “saung-desktop”. Langkah berikut, pilih 2 GB pada pilihan “Upgrade your Dropbox?”, untuk penyimpanan gratis di Dropbox.
Pada pilihan “Choose setup type”, pilih “Typical” untuk setingan normal dari Dropbox, tapi jika kamu menginginkan setingan lanjut, bisa memilih pilihan “Advanced”, direkomendasikan memilih “Typical” jika kamu masih baru menggunakan Dropbox. Sampai di sini pemasangan Dropbox telah selesai, kamu bisa melihat Tour untuk mempelajari Dropbox lebih lanjut.
Sinkronisasi
Secara otomatis, Dropbox akan mengsinkronkan seluruh file yang tersimpan di Dropbox, baik yang telah digunakan di perangkat bergerak atau di komputer desktop dan laptop. Secara normal, Dropbox tersimpan di /home/user/Dropbox, jika terjadi perubahan file-file di folder tersebut, maka semua perangkat yang dipasang akan tersinkronisasi secara otomatis.
Selain mengakses Dropbox dari perangkat, kamu juga dapat langsung mengakses Dropbox dari web dengan alamat https://www.dropbox.com/, klik “Log in” dan masukkan akun Dropbox.
Referensi: