Bagi pecinta dan komunitas OpenSUSE, pada tanggal 16 November kemarin, OpenSUSE telah merilis OpenSUSE 12.1. Pada rilis terbaru ini, OpenSUSE menyertakan berbagai perangkat lunak bebas dan terbuka terbaiknya. Mulai dari improvisasi desktop yang menyertakan GNOME 3.2, teknologi Cloud dengan ownCloud, aplikasi snapshot Snapper dan banyak lagi.
Berikut adalah beberapa fitur dan fasilitas yang ada pada rilis terbaru OpenSUSE 12.1
Free Desktop dengan Pengatur Warna di KDE Plasma Desktop dan GNOME 3.2
KDE Plasma Desktop sebagai Free Desktop bawaan, di dalamnya disertakan perkakas pengolahan warna dengan KolorManager sebagai tampilan pengaturan dari Oyranos beserta konfigurasi perangkat. Selain itu, penambahan baru KPackageKit yang menggantikan Apper, serta menyederhakan pemasangan dan penghapusan aplikasi di komputer.
Selain KDE, OpenSUSE 12.1 juga memperkenalkan GNOME 3.2. Dalam rilis ini, banyak improvisasi aplikasi GNOME yang diintegrasikan dalam GNOME Shell. Improvisasi tersebut yang belum ada di rilis sebelumnya termasuk penanganan yang lebih baik dari layar yang kecil dan pemasangan multi layar, notifikasi dan konfigurasi akun online yang terpusat di GNOME. Selain itu juga, OpenSUSE menyertakan pengelolaan dokumen baru, pratinjau yang cepat di Nautilus File Manager, pengelolaan warna yang lebih baik dan rotasi otomatis pada perangkat layar sentuh.
Teknologi Cloud dengan ownCloud
OpenSUSE 12.1 memberikan solusi cloud computing (komputasi awan) penyimpanan data sendiri dengan mendukung ownCloud. Solusi dari ownCloud sejenis dengan Google Docs, Dropbox atau Ubuntu One. Pada ownCloud versi 2 yang disertakan di OpenSUSE 12.1, beberapa improvisasi layanan dasar dan penambahan fitur di antaranya berbagi file (file sharing) yang aman, akses web yang ditingkatkan termasuk menjalankan musik, aplikasi kalender dan pengelolaan kontak dan juga untuk aplikasi PIM desktop dengan Akonadi sebagai backend.
Mirall sebagai perkakas OpenSUSE yang digunakan untuk memasang ownCloud baru di lokal atau di web hosting, menghubungkan ownCloud yang telah ada, dan membantu memasang folder miror.
Mengembalikan Perubahan dengan Snapper
OpenSUSE menyertakan Snapper yang digunakan sebagai fungsi snapshot di dalam file sistem Linux Btrfs. Baik menggunakan perintah baris (command line) atau GUI, perkakas Snapper memungkinkan pengguna melihat versi file yang lama dan mengembalikan perubahan yang telah dilakukan. Ditambah lagi, Snapper diintegrasikan dengan Zypper Package Manager OpenSUSE membuat pengguna dapat mengembalikan seluruh upgrade atau instalasi perangkat lunak dengan perubahan konfigurasi yang menyertainya.
Aplikasi Lainnya
Sama halnya dengan distribusi Linux lainnya, OpenSUSE 12.1 menyertakan berbagai aplikasi komputer lengkap untuk pengguna. Mulai dari aplikasi perkantoran, akses Internet sampai dengan multimedia. Untuk aplikasi perkantoran, OpenSUSE menyertakan LibreOffice 3.4.3 sebagai aplikasi perkantoran yang lengkap untuk dokumen, spreadsheet dan presentasi. Untuk desktop publishing, OpenSUSE menyertakan Scribus 1.4 yang mendukung fitur-fitur profesional untuk desktop publishing, seperti pemisahan warna, CMYK dan dukungan Spot Color, pengaturan warna ICC, dan berbagai pembuatan PDF.
Untuk aplikasi Internet, OpenSUSE 12.1 menyediakan berbagai peramban seperti Firefox 7 dan Chromium 17. Aplikasi komunikasi dan groupware yang disertakan dalam OpenSUSE 12.1 di antaranya KDE PIM, Evolution 3.2.1 dan Thunderbird 7.0.1. Sedangkan untuk multimedia, OpenSUSE menyediakan pemutar musik Rythmbox, Banshee and Amarok, dan untuk aplikasi photo di antaranya DigiKam 2.2, GIMP 2.6.11, Shotwell 0.11.5 dan banyak lagi. Untuk pengolahan video dan 3D modelling, OpenSUSE juga menyediakan Kdenlive 0.8.2, OpenShot 1.4, PiTiVi 0.15, dan Blender 2.59.
Untuk informasi lebih lengkap tentang OpenSUSE 12.1, bisa dilihat di alamat http://www.opensuse.org/12.1
apakah solusi owncloud bisa digunakan di windows atau di smartphone
apakah solusi owncloud bisa digunakan di windows atau di smartphone