Salah satu fitur baru dalam rilis Ubuntu 10.04 adalah “Social from Start” atau “Sosial dari Awal”, fitur ini memungkinkan pengguna Ubuntu melakukan aktifitas sosial seperti jejaring sosial lewat Facebook, Twitter dan lainnya langsung dari Panel. Akun jejaring sosial yang Anda miliki baik di Facebook, Twitter, atau lainnya dapat digunakan langsung tanpa perlu mengakses perambah web (web browser) seperti Firefox atau Chrome, Anda dapat langsung men-share status atau informasi ke teman-teman jejaring sosial, mendapat notifikasi jika ada update, serta dapat melihat langsung status atau informasi yang telah di-share teman-teman Anda.
Fitur “Social from Start” mengintegrasikan aplikasi klien yang digunakan untuk mengakses jejaring sosial, aplikasi itu bernama Gwibber. Di Ubuntu 10.04, Gwibber diintegrasikan dalam indicator applet yang ada di Panel atas, dengan begitu pengguna dapat dengan mudah mengakses aplikasi Gwibber yang dimanfaatkan untuk mengakses jejaring sosial.
Akses Langsung dari Panel
Untuk memanfaatkan fitur “Social from Start”, pengguna dapat mengaksesnya langsung dari indicator applet yang terletak di Panel atas, berada di sebelah kanan, lalu klik menu “Broadcast” untuk memunculkan aplikasi Gwibber atau di Ubuntu dimodifikasi dengan nama “Social broadcast messages”.
Dengan aplikasi ini Anda dapat mengakses jejaring sosial yang banyak dipakai pengguna Internet di antaranya: Facebook, Twitter, Flikr, StatusNet, Qaiku, FriendFeed, Identi.ca dan Digg.
Memasukkan Akun Jejaring Sosial
Gwibber memungkinkan untuk mengakses banyak jejaring sosial dalam satu aplikasi, sehingga jika Anda memiliki lebih dari satu akun jejaring sosial, Anda dapat menambahkan akun jejaring sosial yang dimiliki ke dalam aplikasi ini. Cara untuk menambahkan akun jejaring sosial dapat dilakukan dengan mengakses menu “Edit Account”.
Klik tombol “Add …” pada jendela “Broadcast account”, pilih akun jejaring sosial yang ingin dimasukkan. Kemudian masukkan informasi login yang dipunya di jejaring sosial yang ingin ditambahkan. Setelah proses penambahan akun berhasil, di jendela “Social broadcast messages” akan muncul status atau informasi dari teman-teman Anda.
Kirim Status, dan Terima Update
Mengirim status atau informasi ke jejaring sosial yang telah ditambahkan menjadi lebih mudah, Anda tidak perlu membuka perambah web, karena satu aplikasi dapat mengirimkan status atau informasi ke jajaring sosial yang Anda miliki.
Selain itu Anda tetap ter-update status dari teman-teman Anda, ditambah adanya notifikasi jika ada update terbaru di jejaring sosial.